OnePlus Nord 3 Jadi Ponsel Paling Populer di India, Ini Ternyata Penyebabnya

 


PONSEL, apesiana.- OnePlus Nord 3 dilaporkan menjadi ponsel cerdas paling populer di India, mengalahkan perangkat lain yang bermain di kelasnya.

Dikutip dari beberapa sumber seperti Ithome dan thetechoutlook, penyebab OnePlus Nord 3 populer di India ketimbang di negara lainnya, karena konsumen percaya dengan kapasitasnya.

"Konsumen percaya bahwa mesin baru ini memiliki tampilan yang lebih besar dan lebih baik dari generasi sebelumnya," demikian tulis CNMO dikutip Minggu 16 Juli 2023.

Lalu, apa saja keunggulan OnePlus Nord 3? 

Menurut beberapa sumber, OnePlus Nord 3 diketahui menggunakan sensor IMX890 yang bisa menangkap gambar yang lebih baik daripada IMX766 Nord 2.

Kamera utamanya, memang kurang memuaskan karena resolusinya hanya  8 megapiksel dan 112° FoV yang lebih sempit.

Namun demikian, ponsel ini memiliki keunggulan  yakni di prosesor yang digunakan, yakni Dimensity 9000.

Prosesor ini, disebut-sebut  mengalahkan platform seluler dengan prosesor Snapdragon 7+ Gen 2 yang baru.

Wajar karena  Dimensity 9000 dibangun Media Tek dengan proses 4nm, yang ditingkatkan dibandingkan dengan generasi sebelumnya 6nm Dimensity 1300.

Performa CPU-nya pun meningkat sebesar 42,9% hingga menjadi  sebesar 58,6%.

Keunggulan lainnya, ponsel ini menggunakan  memori LPDDR5X 8GB/16GB dan ruang penyimpanan UFS 3.1 128GB/256GB.

Harganya memang sedikit mahal mencapai Rp 8 jutaan, tetapi pengguna di India tidak memasalahkan angka tersebut, sepanjang ponselnya kena di hati. (*)


Posting Komentar

0 Komentar